Rivola: Jelas Kami Ingin Juara Bersama Jorge Martin
CEO Aprilia Massimo Rivola sudah ancang-ancang untuk memberi target pada Jorge Martin yang baru saja dikontrak untuk musim kompetisi 2025. Sebetulnya sih Martin inginnya dapat kontrak dari Ducati, mengingat posisinya yang jadi jadi pimpinan klasemen sementara MotoGP 2024. Apa daya Gigi Dall'igna lebih memilih Marc Marquez ketimbang melirik Jorge Martin yang sudah mati-matian berusaha jadi peringkat pertama di klasemen saat ini. Karena Dall'igna lebih memilih Marc Marquez, akhirnya keputusan cepat pun diambil Martin dengan menyepakati kontrak dengan Aprilia. Toh sama-sama pabrikan Italia, cuma beda merek. Apalagi Aprilia jadi pesaing ketat Ducati, jauh lebih digdaya dari KTM yang sama-sama pabrikan Eropa.
Massimo Rivola mengatakan, bahwa Aleix Espargaro sudah pensiun dan untuk menghormati rider Aprilia yang sudah rela ikut andil mengembangkan motor hingga jadi seperti sekarang, maka penggantinya adalah orang pilihan Aleix, dan Jorge Martin adalah orangnya. Karena itu begitu Martin diusulkan jadi pembalap pengganti dirinya, Aprilia langsung gerak cepat dengan mengontrak Martin untuk bertandem dengan Maverick Vinales, meski masa depan Vinales sendiri belum pasti apakah akan tetap di Aprilia atau malah sudah punya ancang-ancang untuk pindah ke tim lain.
Paling tidak dengan pernyataan Rivola yang ingin menjadikan duet Vinales dan Martin pasangan pembalap hebat Aprilia, tim asal Noale itu berharap tidak ada lagi kendala dan alasan untuk tidak berprestasi lebih baik. Kalau biasanya tim Italia dengan pembalap asal Italia sudah wajar, kali ini Rivola punya langkah berbeda dengan memasangkan duet motor Italia dan pembalap Spanyol. (yuki : photo by : Wikipedia)
Comments
Post a Comment