Posts

Showing posts from March, 2021

Franco Morbidelli: Rossi Suka Teriak-teriak Kayak Orang Budeg

Image
Balap Motojipi - Pembalap Petronas Yamaha SRT Franco Morbidelli girang bukan main begitu tahu tahun 2021 ia akan bersama Valentino Rossi, mentor sekaligus guru dan juga sudah dianggap seperti kakak bahkan ayahnya sendiri. Morbidelli pantas senang, karena sekarang ia bersama dengan sang idola sekaligus penolongnya ketika mengawali karir sebagai pembalap. Franco Morbidelli memang sempat dibantu Valentino Rossi ketika keuangan pembalap blasteran Italia Brazil itu macet, dan sang ayah terpaksa mengajak keluarganya pindah ke kota kecil Tavulia, dan merupakan tempat asal Valentino Rossi. Setelah menjadi rekan setim, apa yang sering dilakukan Rossi ketika berada di garasi tim? Kata Morbidelli suara Rossi keras banget, kesannya seperti orang sedang teriak-teriak waktu sedang berbicara kepada orang-orang di tim. "Kamu selalu bisa dengar Rossi teriak-teriak. Dia ngomong sama orang timnya keras banget," kata Morbidelli sambi tersenyum sambil menambahkan, "tapi saya suka dengan situ

Prof Duston Hodgins: Alex Rins Bisa Juara Dunia Asal Tidak Ada Marc Marquez

Image
Balap Motojipi - Pembalap Suzuki Ecstar Alex Rins berpeluang besar jadi juara dunia berikutnya dan mengungguli Joan Mir rekan setimnya sendiri. Itu hasil perhitungan komputer dari akademisi Amerika Serikat, yang tertarik untuk membangun sebuah program yang akan bisa memprediksi hasil akhir MotoGP, bahkan sebelum kejuaraan berlangsung. Adalah profesor Duston Hodgins yang membuat sistem komputer prediksi juara dunia MotoGP 2021, yang akan dimulai 28 Maret mendatang di Losail Qatar. Algoritma yang tertanam dalam otak komputer itu menghitung segala kemungkinan yang terjadi, dan menempatkan Alex Rins sebagai yang teratas sebagai favorit juara. Dengan modal ini, Alex Rins bisa saja menghadapi balapan dengan lebih tenang karena kemampuannya diunggulkan oleh sebuah komputer. Prediksi numerik yang dibuat oleh Prof. Duston Hodgins, didapat dari pengumpulan data pembalap dan tim, sirkuit yang digunakan, termasuk sejarah MotoGP itu sendiri. Seluruh data ini kemudian diolah dengan strategi dan kema

Marc Marquez: Kita Lanjut Tes di Portimao Gaes!

Image
Balap Motojipi - Pembalap Repsol Honda Marc Marquez, benar-benar ingin mewujudkan comeback ke MotoGP dengan cara yang spektakuler. Sejak divonis sudah boleh mengendarai motor lagi oleh tim dokter, Marquez langsung gerak cepat dan berlatih dengan motor mini moto pada awalnya. Setelah itu lanjut ke motor RC213V-S yang merupakan motor jalanan dengan spek yang mirip-mirip MotoGP. Sesi tes pertama di Catalunya Spanyol, ternyata berdampak positif bagi perkembangan mental dan fisik Marquez, karena proses adaptasi kembali setelah delapan bulan absen berjalan dengan lancar. Karena itu pembalap asal Cervera Spanyol ini tidak mau buang-buang waktu, dan langsung melanjutkan tes part 2. Kali ini sirkuit Portimao Portugal dipilih sebagai tempat untuk uji coba. Momennya pas banget karena Portimao akan jadi tuan rumah MotoGP 2021 seri tiga, pada pertengahan April mendatang. Karena sudah merasa siap lahir batin, Marc Marquez terus memperbanyak latihan intensif, termasuk latihan mengendarai motor agar n

Shinichi Sahara: Saya Percaya Sylvain Guintoli Sangat Akurat

Image
Balap Motojipi - Project Leader Suzuki Ecstar Shinichi Sahara mengaku, sangat yakin dengan akurasi yang ditunjukkan tester Sylvain Guintoli. Ia memang tidak tahu bedanya motor yang masih menggunakan part tahun lalu dengan tahun ini. Tapi pria Jepang itu percaya, Sylvain Guintoli mampu memberikan masukan yang sangat akurat untuk tim. Memang selama ini para pembalap tester juga punya nama besar sebelumnya, seperti Casey Stoner di Ducati, Jorge Lorenzo sewaktu di Yamaha, pun begitu dengan Cal Crutchlow yang saat ini menjadi tester Yamaha, dan juga Dani Pedrosa yang sekarang di KTM. Peran mereka sangat penting, terutama karena tiap pabrikan paling tidak punya satu tim satelit. Tinggal menyesuaikan dengan masing-masing tim, dan secara garis besar hasilnya sudah disampaikan oleh para tester. Namun tidak dengan Suzuki Ecstar. Karena pembalapnya masih dua orang, setidaknya akan lebih mudah kalau testernya benar-benar aktif. Karena itulah meski hanya jebolan World Superbike dan GP250 di masa la

Marc Marquez Bakal Hadir di Sesi Foto dan Mungkin Ikut Balapan

Image
Balap Motojipi -   Kabar terbaru soal Marc Marquez tentu sangat ditunggu para penggemarnya, terutama tentang balapan pertamanya habis operasi humerus kanannya yang patah. Pembalap Pramac Racing Johann Zarco mengkonfirmasi, Kamis mendatang Marquez akan hadir di sesi foto grup Kamis mendatang 25 Maret 2021, dan kemungkinan besar akan ikut balapan di seri pertama MotoGP 2021. Kepastian itu didapat Johann Zarco, karena Kamis depan Marquez akan datang untuk sesi foto bersama, dan namanaya juga sudah tercantum dalam daftar pembalap yang turun di seri pertama di Losail Qatar. Dalam wawancaranya dengan DAZN, juara dunia MotoGP 8 kali itu akan hadir di Qatar pada sepekan menjelang berlangsungnya balapan, dan memastikan diri akan kembali ke trek balap. Untuk itu Marc Marquez sudah berlatih intensif, selain mengendarai motor RC213V-S yang merupakan motor jalanan dengan kit modifikasi yang mendekati MotoGP, juga dengan bersepeda bersama sang adik Alex Marquez. Para penghuni paddock MotoGP sudah ya

Motor Apa Yang Dinaiki Marc Marquez? Samakah Dengan Motor MotoGP?

Image
  Balap Motojipi - Ketika Marc Marquez sudah pulang dari vaksinasi di Qatar, pembalap asal Cervera itu kemudian melanjustkan latihannya dengan mengendarai motor yang mirip dengan motor MotoGP yang biasa dikendarainya. Padahal ketika itu katanya dia masih belum berani naik motor spek MotoGP, dan akan bertahap dulu sebelum mencapai kesana. Ternyata yang dikendarai Marc Mareuz adalah motor spek jalanan atau umum, yaitu Honda RC213V-S. Karena peruntukannya adalah untuk motor jalan raya yang digunakan masyarakat umum, maka ada embel-embel 'S' di belakangnya. Motor ini memang sudah beredar cukup lama, dan juga sering dipakai para pembalap saat mereka akan berlatih saat sedang libur atau menjelang MotoGP tahun berikutnya berlangsung. Setidaknya latihan untuk menjaga ritme balap tetap terjaga. Sejak 2015, Honda RC213V-S telah banyak digunakan pembalap selain Marc Marquez untuk berlatih, seperti yang digunakannya di sirkuit Catalunya Spanyol. Dari namanya RC213V-S, motor ini terinspiras

Mengukur Kecepatan Para Peserta MotoGP

Image
Balap Motojipi - Para pencatat rekor kecepatan akan kumpul bersama di seri pertama MotoGP 2021, yang akan berlangsung di sirkuit Losail Qatar. Uniknya semua dari pabrikan yang sama, dan ada 10 besar motor terkencang yang akan saling adu cepat. MotoGP saat ini sudah semakin kencang, sehingga antara mekanik dan pembalap saling mengeluarkan skil terbaiknya. Kalau mekanik berlomba membuat motor jadi sekencang mungkin tapi dengan kelincahan sebaik mungkin, para pembalap saling adu cepat soal top speed di trek lurus. Selama lima tahun terakhir, tercatat ada sepuluh besar pencatat rekor kecepatan, dan bisa jadi akan terus bertambah termasuk rekor kecepatannya. Paling baru adalah Johann Zarco dari Pramac Racing, yang sukses membukukan top speed 357,6km/jam meski belum tercatat secara resmi. Namun bagaimanapun, kecepatan itu terukir keitka sesi tes resmi di Losail Qatar. Dari sepuluh besar pencatat rekor kecepatan top speed tertinggi, sebelum Johann Zarco ada Andrea Dovizioso, yang berhasil men

Update MotoGP Tanpa Repot, Marc Marquez Kembali Dari Qatar Setelah Vaksinasi

Image
Balap Motojipi -   Pembalap Repsol Honda Marc Marquez, sudah pulang dari Qatar setelah ikut bersama rombongan para pembalap dan kru untuk vaksinasi Covid-19 di Qatar, yang memang diperuntukkan para pelaku MotoGP 2021, karena seri pertama dan kedua akan berlangsung di sirkuit Losail mulai 28 Maret 2021 mendatang. Meski belum diketahui apakah akan turun balapan atau tidak, Marc Marquez tetap terdaftar untuk seri pertama MotoGP 2021 di Qatar, sehingga harapan para fans untuk melihat aksinya setelah delapan bulan absen akan menjadi nyata. Marc Marquez memang sudah mengatakan, tidak akan terburu nafsu untuk langsung vini vidi vici saat comaback di balapan yang telah membesarkan namanya itu. Dalam rekam nvideo yang dilansir situs MotoGP, pembalap asal Cervera Spanyol itu bilang akan menikmati proses kembalinya ia ke sirkuit dengna tidak langsung terburu-buru ikut bersaing dengan para pembalap lain. Apakah Marquez akan tampil kalem dan slow? Tidak juga. Karena yang penting bagi dirinya adalah

Update MotoGP Tanpa Repot, Akhirnya Marc Marquez Naik Motor Lagi

Image
Balap Motojipi - Setelah delapan bulan absen di atas sadel motor, akhirnya pembalap Repsol Honda Marc Marquez, mulai unjuk kebolehan lagi di atas sepedamotor, sebagai tanda bahwa dirinya telah sembuh dari cedera humerus kanannya, yang patah waktu jatuh di Jerez dalam MotoGP 2020. Marc Marquez mulai belajar naik motor lagi dengan mini moto  yang merupakan motor untuk motocross tapi yang berukuran lebih kecil. Ia mulai berani naik motor lagi, setelah tim dokter yang memeriksanya memberikan persetujuan bahwa Marquez sudah boleh naik motor lagi. Pekan lalu sebelum membuktikan diri dengan naik motor Marquez sudah membuat penegasan akan segera kembali ke ranah MotoGP. Namun pria asal Cervera Spanyol itu mengaku tidak akan langsung bersaing untuk menang, melainkan menikmati naik motor MotoGP seperti yang diinginkannya, dan bukan untuk mencari kemenangan. Marquez menyatakan, yang penting adalah mengembalikan level performanya seperti sediakala, namun tentu saja akan butuh proses langkah demi l

Update MotoGP Tanpa Repot, KTM Belum Mengeluarkan Kemampuannya

Image
Balap Motojipi - Tes resmi sudah berakhir sebagai awal kembalinya sirkus MotoGP 2021. Siapapun yang berharap tim KTM sebagai kuda hitam pada MotoGP tahun lalu, harus kecewa karena performa motor RC16 tidak seperti yang dibayangkan banyak orang. Sejak menjadi juara seri pada empat balapan di MotoGP 2020, KTM langsung dianggap sebagai pesaing kuat peraih gelar juara pada 2021, karena semua pembalapnya berkomentar bahwa motor RC16 mudah dikendarai. Apalagi semuanya adalah pembalap muda, dan belum punya nama besar di MotoGP. Pembalap pabrikan seperti Brad Binder maupun Miguel Oliveira bukanlah pembalap langganan juara. Mereka notabene adalah orang-orang baru yang belum lama naik kelas dari Moto2. Apalagi dalam tes resmi di Losail seminggu lalu, Brad Binder termasuk di antara pembalap yang harus jatuh tunggang-langgang. Selain Brad Binder dari tim pabrikan Red Bull KTM, Iker Lecuona dari tim satelit Tech3 KTM Factory Racing juga mengalami nasib sama, sehingga performa motor asal Austria itu

Update MotoGP Tanpa Repot, Para Penghuni Paddock Divaksinasi

Image
  Balap Motojipi - Para penghuni paddock MotoGP 2021 mendapat vaksinasi dari pemerintah Qatar, dalam upaya mengatasi wabah Covid-19 yang sampai sekarang masih terjadi di seluruh dunia. Para pembalap, kru, dan semua pihak yang terlibat mendapat vaksinasi gratis, meski beberapa pembalap memutuskan melakukan vaksinasi mandiri di negara asalnya. Sejumlah pembalap dan kru tim-tim yang berlaga di MotoGP 2021 memanfaatkan momen vaksin gratis ini demi kesehatan mereka, dan ini adalah kesempatan yang sangat sayang ditolak. Bahkan Marc Marquez yang masih berkutat dengan pemulihan cederanyapun, juga bela-belain terbang ke Qatar demi untuk bisa ikut program vaksinasi bagi peserta MotoGP. CEO Dorna Sports sebagai promotor gelaran kompetisi MotoGP mengaku sangat senang dengan inisiatif dari pemerintah Qatar, yang bekerjasama dengan Pfizer untuk pengadaan vaksin. Dengan begitu, semua pelaku balap di MotoGP akan lebih terjamin kesehatannya, saat bepergian untuk mengikuti kompetisi yang digelar di berb

Update MotoGP Tanpa Repot, Jorge Lorenzo Terus Curi Perhatian

Image
Balap Motojipi - Jorge Lorenzo memang sudah bukan lagi seorang pembalap MotoGP, sejak ia memutuskan pensiun di akhir 2019 setelah GP Valencia. Namun ternyata absennya Lorenzo tidak diikuti oleh eksistensinya di media sosial, yang terus punya kaitan dengan MotoGP. Juara dunia 3 kali MotoGP itu terus-menerus mencuri perhatian, terutama karena sejak tidak lagi jadi pembalap, gaya hidupnya termasuk mewah dan beberapa kali ia menjadi selebriti di acara-acara TV. Sejak menjelang MotoGP 2021 bergulir, Jorge Lorenzo terus mencuri perhatian khalayak, terutama karena mantan pembalap asal Spanyol itu terkenal suka membalas perkataan orang lain di aku medsos terutama Twitter. Beberapa kali ia terlibat twitwar  dengan pihak lain, terutama kalau menyangkut personal dirinya dan seputar dunia MotoGP yang pernah diikutinya. Belum lama ini, salah satu pesaing utama Valentino Rossi di masa lalu ini berantem dengan pengguna Twitter yang meragukan juara dunia MotoGP yang pernah diraihnya. Si pengkritik men

Update MotoGP Tanpa Repot, Para Pembalap Apresiasi Pemerintah Qatar Gelar Vaksinasi

Image
Balap Motojipi -  Valentino Rossi dari Petronas Yamaha SRT menyambut baik langkah dari Dorna Sports selaku promotor MotoGP, yang bekerjasama dengan pemerintah Qatar untuk mengadakan vaksinasi bagi seluruh peserta berikut kru dan ofisial secara lengkap. Rossi mengatakan, ini adalah seperti melihat cahaya di ujung terowongan, karena setelah vaksinasi, mimpi buruk tentang kekhawatiran bertemu seseorang karena khawatir kena Covid-19 akan sirna, dan ini sangat bagus untuk semua orang. “Carmelo dan Dorna telah bekerjasama yang sangat baik dengan pemerintah Qatar. Ini adalah langkah besar untuk membuat hidup lebih normal, dan bertemu orang lain bukan jadi mimpi buruk lagi. Ini seperti melihat cahaya di ujung terowongan, dan beberapa bulan lagi kita akan bisa kembali dalam hidup normal,” kata Rossi. Sementara Joan Mir mengatakan, langkah vaksinasi ini akan sangat bagus karena MotoGP akan mengadakan perjalanan ke banyak tempat di dunia, dan ini adalah langkah besar untuk keselamatan, kare

Update MotoGP Tanpa Repot, Joan Mir Tetap Tinggal dan Vaksinasi di Qatar

Image
Balap Motojipi – Pembalap Suzuki Ecstar yang juga juara dunia MotoGP 2020 Joan Mir akan tetap tinggal di Qatar sampai dua seri pembuka MotoGP 2021 berakhir, sebelum kembali pulang ke Spanyol. Seperti halnya Alex Rins, Joan Mir juga tidak ikut hari terakhir tes resmi akibat angin kencang dan debu pasir gurun yang menyelimuti sirkuti Losail. Sehingga ia tidak bisa ikut adu cepat untuk time attack yang akhirnya dikuasai Jack Miller dari Ducati Lenovo disusul trio pembalap Yamaha. Dengan tetap berada di Qatar, akan ada banyak waktu untuk menganalisa hasil tes hari demi hari yang sudah diikuti tim Suzuki Ecstar. Seperti halnya Alex Rins, Joan Mir juga akan tetap tinggal di Qatar untuk keperluan vaksinasi Covid-19, sebagai wujud tanggungjawabnya terhadap kesehatan. “Sayang sih hari terakhir malah nggak bisa ikut. Karena ada banyak hal yang harus kita uji. Apalagi kami juga mengetes beberapa hal untuk MotoGP 2022. Kalau kemarin fokus kami adalah performa pada balapan tahun ini,” kata Jo

Update MotoGP Tanpa Repot, Alex Rins: Strategi Untuk Menang? Gaass!

Image
Balap MotoGP - Pembalap Suzuki Ecstar Alex Rins menegaskan, dengan berakhirnya tes resmi di Qatar, dirinya sudah siap untuk MotoGP 2021, yang akan dimulai 28 Maret 2021.  Saat ini pembalap asal Spanyol itu tidak ikut pulang ke negaranya, karena harus tinggal beberapa waktu di Qatar untuk menghindari resiko kena Covid-19, disamping mengevaluasi diri soal kemungkinan sekalian menjalani vaksinasi di negeri para sultan itu. Alex Rins bertekad untuk memberikan 100 persen penampilannya di seri pertama, dan mengaku sudah sangat ingin segera turun untuk membuktikan penampilannya tahun ini. Sayang Rins tidak ikut tes resmi hari terakhir, karena kondisi sirkuit yang memang sudah tidak layak untuk dilalui dengan kecepatan tinggi. Angin kencang dan debu pasir gurun beterbangan, sehingga berbahaya bagi keselamatan. Karena juga ikut menjalani vaksinasi Covid=19, Alex Rins baru akan pulang ke Spanyol 5 April mendatang, setelah dua seri di Qatar berakhir, Eh, ada kabar baru, ternyata Alex Rins sudah t

Update MotoGP Tanpa Repot, Ducati Rajai Tes Pramusim

Image
Balap Motojipi - Sejak dulu Ducati memang ditakuti karena top speed di trek lurus sangat luarbiasa, dan ternyata bukan cuma lari lurus macam celeng, Ducati pun juga jagoan dalam hal pengendalian motor. Itu terbukti dari dinobatkannya tim asal Bologna Italia itu sebagai jawara sesi tes resmi MotoGP 2021. Kondisi sirkuit Losail dipenuhi debu yang beterbangan ditiup angin, sehingga berdampak kondisi sirkuit yang kotor dan jelas berbahaya kalau dipaksakan dengan kecepatan maksimum, karena ban akan tidak bisa menempel dengan baik di aspal. Namun sesi tes resmi selama lima hari ini telah berakhir Jumat 12 Maret 2021 kemarin, dan Jack Miller dari Ducati menjadi pembalap yang menguasai klasemen tes resmi dengan catatan waktu terbaik. Miller membukukan catatan waktu 1 menit 53,183 detik dalam penghitungan kombinasi, dan itu adalah rekor waktu dari yang pernah ada dalam sejarah balap motor di Qatar. Ini juga membuktikan Ducati sangat layak jadi kandidat juara dunia MotoGP 2021. Apalagi top speed

Update MotoGP Tanpa Repot, Franco Morbidelli Pole Position Untuk Vaksinasi

Image
Balap Motojipi - Pembalap Petronas Yamaha SRT Franco Morbidelli boleh saja menjadi yang ke dua tercepat setelah Fabio Quartararo, namun pembalap blasteran Italia Brazil itu menjadi yang terdepan atau pole position untuk vaksinasi Covid-19 yang akan diberikan pemerintah Qatar. Negeri di jazirah Arab itu memang sangat berhati-hati dalam menghadapi pandemi Covid-19, yang sudah banyak makan korban di seluruh dunia. Karena itu sebagai bentuk pelayanan prima terhadap para peserta MotoGP berikut para kru dan ofisial, pemerintah negeri kaya minyak itu menghadirkan vaksinasi spesial untuk mereka. Franco Morbidelli akan menjadi yang pertama di antara para peserta MotoGP dan para kru yang mendapat vaksinasi. Pemerintah Qatar memberi vaksinasi Covid-19 gratis, sebagai fasilitas bagi seluruh pihak yang terlibat dalam MotoGP 2021 di Losail. Dosis pertama diberikan pada hari ini, Jumat 12 Maret 2021. Sedangkan suntikan ke dua akan diberikan antara dua seri MotoGP yang sama-sama berada di Qatar. Berar

Update MotoGP Tanpa Repot, Marc Marquez Makin Dekat ke Balapan

Image
Balap Motojipi - Juara dunia Motogp 8 kali Marc Marquez, semakin dekat ke balapan, meski ia sudah berulangkali menyatakan, akan memperbaiki kondisinya langkah demi langkah dan tidak terburu-buru. agar kesembuhannya paripurna. Namun satu kabar berhasil didapat dari Box Repsol, bahwa dalam pemeriksaan medis yang dilakukan Marc Marquez, 14 minggu setelah operasi terakhir Desember 2020 lalu, hasil yang didapat cukup menggembirakan, sesudah bagian humerus kanannya yang patah mengalami pseudoarthrosis. Tim dokter yang menangani Marc Marquez dan dipimpin oleh dokter Samuel Antuna dan Ignacio Roger de Ona telah mengamati perkembangan waktu demi waktu, dan secara klinis dan radiografis, hasil perkembangan anggota tubuh Marc Marquez yang dioperasi telah menunjukkan perbaikan yang signifikan dan sangat memuaskan. Tulang yang tersambung bahkan telah menunjukkan konsolidasi yang memuaskan, sehingga dari sekarang Marc Marquez sudah bisa menambah intensitas latihannya, untuk menambah kekuatan fisik t

MotoGP 2021, Francesco Bagnaia Nyatakan Siap Tanding Lawan Suzuki dan Yamaha

Image
Balap Motojipi - Pembalap Ducati Lenovo Francesco Bagnaia menyatakan siap tanding dengan para pesaingnya, terutama dari Yamaha dan Suzuki. Dari hasil tes resmi yang sudah masuk hari ke empat Kamis 10 Maret 2021 kemarin, pembalap ber nickname Pecco  ini mengakui kekuatan Yamaha dan Suzuki cukup hebat. Bahkan Yamaha jadi tiga besar tercepat di tes resmi kemarin. Pecco mencatat waktu tercepat ke empat dari semua kontestan tes resmi yang dihadiri para pembalap dan test rider . Namun tetap saja ia menyebut Yamaha punya kecepatan yang cukup lumayan, terbukti dari berhasilinya mereka mendominasi sesi tes resmi kemarin. Namun Pecco juga menegaskan, Ducati juga punya kecepatan dan siap bersaing dengan mereka. Pecco juga melihat Suzuki Ecstar sebagai pesaing yang harus dikalahkan, dan ia sangat yakin dengan performa motor dan top speed yang dimiliki. Apalagi Joan Mir sempat bilang, dia mewaspadai kecepatan Ducati di trek lurus yang sangat fenomenal. Menurut murid lulusan VR46 Academy itu, ketiga

Update MotoGP Tanpa Repot, Valentino Rossi Sumringah Meski Peringkat Delapan

Image
Balap Motojipi - Pembalap Petronas Yamaha SRT Valentino Rossi akhirnya bisa tersenyum dengan hasil capaiannya di hari ke empat tes resmi, karena juara dunia MotoGP sembilan kali itu berhasil masuk sepuluh besar, tepatnya peringkat ke delapan dalam tes hari ke empat kemairn, Kamis 11 Maret 2021. Bagi pembalap 42 tahun itu, setidaknya ia berhasil mencatatkan waktu terbaik sepanjang partisipasinya ikut tes resmi di MotoGP 2021 bersama tim barunya. Pembalap berjuluk The Doctor ini masuk peringkat delapan, dan berhasil mencatatkan waktu di bawah angka 1 menit 54 detik. Catatan waktu Valentino Rossi adalah lebih lambat 0,749 detik dari Maverick Vinales dari tim Monster Energy Yamaha, yang menjadi pembalap tercepat dengan 1 menit 53,244 detik. Artinya Rossi berhasil mencatat waktu 1 menit 53,987 detik, masih di bawah 1 menit 54 detik dan itu jadi prestasi tersendiri untuknya. Bagi pembalap asal Tavulia itu, catatan waktu yang diraihnya menjadi yang tercepat sepanjang karirnya untuk balapan di

MotoGP 2021, Alex Marquez Cedera Kaki, Berharap Oke di Sesi Besok

Image
Balap Motojipi - Pemabalp LCR Honda Alex Marquez rupanya sedang bernasib sial. Dalam tes resmi hari ke empat kemarin, Kamis 11 Maret 2021, pembalap asal Spanyol itu jatuh dan mengalami cedera pada kakinya. Bagian yang cedera adalah metatarsal kaki kanannya, saat mengalami highside atau terlempar dari motor saat berbelok di tikungan 9. Dari data daftar kecelakaan pada hari itu, tercatat ada lima kecelakaan yang terjadi pada sesi tes resmi itu.  Bagian metatarsal Alex Marquez ada yang patah, meskipun dikategorikan sebagai cedera ringan. Adik Marc Marquez ini berharap setelah mendapat perawatan intensif, tim dokter akan mengizinkan dirinya utnuk bisa kembali turun, dan menyelesaikan sisa waktu latihan resmi yang berakhir hari ini, Jumat 12 Maret 2021. "Saat itu saya sedang mencoba ban baru untuk keperluan time attack ," kata Alex Marquez. "Tiba-tiba kecelakaan itu terjadi, tapi untungnya saya baik-baik saja. Hanya cedera kecil di kaki kanan saya," tambahnya. Juara duni

Update MotoGP Tanpa Repot, Joan Mir Cemas Juga Akan Kecepatan Ducati

Image
Balap Motojipi - Tes hari ke empat memang sudah berakhir Kamis kemarin tanggal 12 Maret 2021. Namun pembalap Suzuki Ecstar Joan Mir sudah mulai pasang kuda-kuda dengan kekuatan lawan, terutama yang jagoan trek lurus macam Ducati. Dalam tes di sirkuit Losail Qatar kemarin, juara bertahan MotoGP 2020 itu memang tidak mencari siapa yang terbaik alias fastest lap. Tapi Joan Mir berhasil finish peringkat enam dengan kondisi kalah cepat dengan pembalap lain. Satu yang sangat diwaspadai Joan Mir, top speed Ducati mengerikan karena selama dua hari tes terus mencatatkan kecepatan yang mengalahkan semua top speed peserta MotoGP 2021. "Saya khawatir dengan top speed Ducati," ujar Joan Mir. Ia mengaku kecepatan GSX-RR sudah cukup bagus, tapi dibandingkan dengan para pembalap Ducati, kalah jauh bahkan dengan yang memakai Desmosedici GP19 seperti punya Enea Bastianini dan Luca Marini. Para pembalap Yamaha memang mendominasi tes hari Kamis kemarin, tapi bukan itu yang jadi fokus Joan Mir. P

MotoGP 2021, Pemerintah Qatar Akan Vaksinasi Seluruh Pihak MotoGP

Image
Berita Motojipi - Pemerintah Qatar terus berupaya memberikan pelayanan maksimal bagi seluruh peserta MotoGP 2021, dengan menyediakan vaksinasi untuk seluruh pihak yang terlibat dalam MotoGP Qatar. Sirkuit Losail sudah menjadi tuan rumah MotoGP sejak 2004, dan mulai rutin menjadi penghelat gelaran balap motor paling bergengsi di planet bumi itu sejak 2007. Karena itu sebagai bentuk pelayanan terhadap para pesert MotoGP, pemerintah menyediakan vaksinasi untuk seluruh kru tanpa kecuali. Pemerintah Qatar merasa perlu untuk menyediakan program vaksinasi untuk semua yang terlibat, karena pada MotoGP 2021 sirkuit Losail Qatar menggelar rangkaian MotoGP 2021 mulai shakedown test , dilanjutkan tes resmi sampai 12 Maret besok, dan disusul seri pertama tanggal 28 Maret 2021 mendatang. Vaksinasi ini untuk memastikan dan menambah keamanan semua pihak yang terlibat dan juga menjaga kesehatan mereka agar terhindar dari pandemi Covid-19, dan bisa lebih leluasa bepergian ke seluruh tujuan MotoGP selanj

MotoGP 2021: Giliran Yamaha Kuasai Tes Hari ke-4 di Losail Qatar

Image
Balap Motojipi - Setelah sempat jadi jawara di hari ke dua, para pembalap Monster Energy Yamaha kembali merajai sesi tes hari ke empat kemarin, Kamis 11 Maret 2021, dengan menempatkan tiga pembalap di peringkat tiga besar catatan waktu tercepat. Maverick Vinales akhirnya berhasil unjuk gigi di sesi tes resmi, dengan menempatkan diri di peringkat teratas tes resmi dengan catatan waktu tercepat, 1 menit 54,244 menit, disusul Franco Morbidelli yang hanya lebih lambat 0,079 detik. Sementara Fabio Quartararo menutup tiga besar tes resmi dengan catatan waktu yang lebih lambat 0,154 detik dari Maverick Vinales. Pembekuan pengembangan mesin memang jadi kendala bagi semua tim, sehingga yang bisa dilakukan adalah membenahi geometri rangka dan sasis, memasang perangkat aerodinamika baru untuk menambah kecepatan dan daya salur angin yang lebih efisien, dan juga pemasangan knalpot atau saluran gas buang baru untuk meningkatkan power dan top speed. Yang mengejutkan justru Franco Morbidelli, yang ter

Update MotoGP Tanpa Repot, Daftar Lengkap Catatan Waktu Tes Hari ke-3

Image
  Balap Motojipi - Jack Miller dari pabrikan Ducati Lenovo berhasil mencatatkan waktu tercepat dengan 1 menit 53, 183 detik. Bagi Ducati yang berhasil sejak kemarin menempatkan pembalapnya di papan atas menunjukkan, pabrikan asal Bologna Italia ini tidak bisa lagi dianggap seperti anak kemarin sore yang harus diremehkan. Para pembalap pabrikan Monster Energy Yamaha ada di tiga besar, yang sekaligus juga menjadi penanda bahwa Maverick Vinales dan Fabio Quartararo mengalami peningkatan dengan Yamaha YZR-M1, meski pengembangan mesin dibekukan oleh Dorna Sports selaku promotor. Berikut catatan waktu yang diraih para pembalap pada hari ke tiga tes resmi Rabu 10 Desember 2021 kemarin: 1 MILLER, Jack 1:53.183 51 / 51 2 QUARTARARO, Fabio 1:53.263 0.080 0.080 55 / 62 3 VIÑALES, Maverick 1:53.510 0.327 0.247 75 / 77 4 ZARCO, Johann 1:53.899 0.716 0.389 62 / 65 5 ESPARGARO, Pol 1:53.899 0.716 0.000 47 / 53 6 ESPARGARO, Aleix

Udpate MotoGP Tanpa Repot, Jack Miller Rajai Hari Ke Tiga Tes Resmi

Image
Balap Motojipi - Jack Miller memang pantas disebut sebagai kandidat juara MotoGP 2021, sesudah mencetak rekor waktu 1 menit 53, 183 detik dan mengungguli pembalap Monster Energy Yamaha Fabio Quartararo dengan selisih 0,080 detik di depan pembalap Perancis itu yang menempati tempat ke dua. Di klasemen pencatatan waktu, pembalap Australia itu tampil sebagai yang tercepat, disusul Fabio Quartararo dari Monster Energy Yamaha. Performa Ducati Desmosedici GP21 milik tim Ducati Lenovo sudah menujukkan, motor pabrikan asal Bologna Italia itu punya senjata yang harus diwaspadai tim lain. Apalagi kecepatan puncak alias top speed Ducati bisa tembus 151,7km/jam yang dicetak Johann Zarco waktu tes hari ke dua. Rabu kemarin menjadi hari ke tiga tes resmi di sirkuit Losail Qatar, dalam rangkaian MotoGP 2021. Pembalap Yamaha mampu tampil di 3 besar, sebelum datang Jack Miller dan mengacak-acak catatan waktu meski tidak resmi. Maverick Vinales menemani Fabio Quartararo dengan menduduki peringkat ke tig

MotoGP 2021: Nama Marc Marquez Terdaftar di Grand Prix Qatar

Image
Balap Motojipi - Marc Marquez sudah bolak-balik mengatakan, ia akan segera turun balapan lagi, dan akhirnya jadi semakin sering mengunggah dirinya sedang latihan keras di gym. Sempat ada rumor bahwa juara dunia MotoGP 8 kali itu akan kembali turun balapan, namun waktu presentasi Repsol Honda Februari lalu ia sudah menegaskan, tidak akan bisa turun dalam waktu dekat. Ternyata janji bahwa Marc Marquez akan turun lagi dalam waktu dekat bukan hanya isapan jempol. Pembalap asal Cervera Spanyol ini dinyatakan terdaftar untuk balapan di Qatar, sehingga ada kemungkinan nama Marc Marquez di jajaran Repsol Honda untuk seri pertama MotoGP 2021 akan muncul. Masuknya nama Marc Marquez di daftar pembalap yang akan bertanding di seri pertama MotoGP 2021 bukan lagi sekedar rumor atau gosip belaka, karena ternyata namanaya muncul di daftar pembalap. Memang saat ini Marc Marquez sedang menunggu rekomendasi dari dokter. Tapi dengan masuknya pembalap Spanyol itu di jajaran pembalap untuk turun di seri per

MotoGP 2021: Jorge Lorenzo Ikut Turun Tapi Dengan Mulutnya

Image
Balap Motojipi - Nama Jorge Lorenzo mendadak terkenal lagi di MotoGP 2021, yang sedang sibuk-sibuknya dengan agenda tes resmi. Juara dunia MotoGP 2015 itu jadi moncer lagi namanya, sejak mengomentari jatuhnya Cal Crutchlow tester Yamaha di sesi latihan resmi hari pertama, dan juga membalas lontaran kalimat pedas dari para pembalap MotoGP. Waktu berkomentar soal jatuhnya Cal Crutchlow, Jorge Lorenzo seakan mau bilang, "Gue kate juga ape?" Namun kemudian datang serangan dari pembalap Ducati Jack Miller, yang mengatai Lorenzo dengan pedas, dan ditambah lagi pembalap Aprilia Aleix Espargaro yang bilang, "Lebih baik jadi orang baik daripada jadi orang yang pernah juara dunia." Semua kata-kata yang keluar akibat ulah Jorge Lorenzo yang celometan itu cuma ditanggapi dengan ketawa oleh pemilik nomor motor 99 itu. Pembalap yang memutuskan pensiun dari MotoGP itu dengan entengnya berujar, "Aku mengatakan apa yang aku pikirkan." Akhirya pertikaian antara Jorge Lorenz